KOMPAS.TV, LAMPUNG – Senin (6/6/2022) kemarin, Yusuf Barusman selaku Ketua Komite Olahraga Nasional (KONI) mendatangi Kejaksaan Tinggi (Kejati) Lampung untuk diperiksa sebagai saksi adanya dugaan korupsi dana anggaran KONI 2020.
Yusuf Barusman menyebut dirinya dicecar sebanyak 22 pertanyaan dan diperiksa selama enam jam oleh tim penyidik.
Baca Juga: Hendak Ikut Kontes, Burung Raib Digondol Pencuri
Yusuf menjelaskan bahwa dirinya dimintai keterangan berkenaan dengan tugas dan tanggung jawabnya sebagai Ketua KONI Lampung dalam hal strategi, kebijakan hingga pengelolaan dana yang dilakukan.
“Ini pemeriksaan yang kedua. Ada 22 pertanyaan dan lebih banyak terkait pada kebijakan,” ujar Yusuf Barusman kepada awak media, Senin (6/6/2022) sore.
Baca Juga: Balita Ikut Ibu dalam Penjara, Suami Berharap Penangguhan Tahanan
Atas kasus adanya dugaan korupsi dana anggaran KONI 2020 lalu, tim penyidik secara estafet melakukan pemeriksaan terhadap puluhan saksi lainnya.
#konilampung #korupsi #yusufbarusman
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.