SUKABUMI.KOMPAS.TV, - Bencana tanah longsor menewaskan seorang pekerja kebun saat membersihkan sebuah tebing dikampung babakan Desa Ciheulang Tonggoh Kecamatan Cibadak Kabupaten Sukabumi.
Naasnya peristiwa longsor ini tidak di ketahui rekan- rekan seprofesinya yang juga tengah bekerja di lokasi yang sama.
Korban baru di temukan tewas di dalam sebuah jurang tebing sedalam 30 meter beberapa jam setelah peristiwa setelah rekan- rekan kerja nya mencari karena korban tak kunjung datang saat waktu makan siang tiba.
Korban berhasil dievakuasi oleh tim SAR gabungan dengan cara ditarik menggunakan tali, proses evakuasipun memakan waktu satu jam karena medan yang sangat sulit berada dibawah sedalam 30 meter.
Kini korbanpun langsung dievakuasi tim SAR dan dibawa kerumah sakit RSUD Sekaranagi untuk dipulasari dan diserahkan kekeluarganya sementara pihak kepolisian akan menyelidiki kasus longsor yang menewaskan pekerja tersebut .
Untuk lebih tahu berita terupdate seputarJawa Barat, bisa klink link di bawah .
IG :https:www.instagram.comkompastvjabar
Youtube :https:www.youtube.comckompastvjaw...
Twitter :https:www.twitter.comkompastv_jabar
Facebook :https:www.Facebook.comkompastvjabar
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.