GUNUNGSITOLI, KOMPAS.TV - Tim SAR temukan remaja laki-laki yang tenggelam di dermaga di Kota Gunungsitoli, Nias.
Korban dikabarkan tenggelam saat memancing di lokasi tersebut.
Andi Firanto Harefa ditemukan tim SAR dalam keadaan tidak bernyawa.
Dalam operasi SAR ini, tim melakukan pencarian dengan penyelaman.
Namun cuaca buruk dan arus bawah laut yang kuat, membuat tim SAR yang melakukan pencarian terkendala.
Korban baru ditemukan setelah tim SAR melakukan pencarian selama 2 hari.
Andi ditemukan tak jauh dari lokasi yang dikabarkan tempat korban tenggelam. (*)
#nias #tenggelam #sar #sumaterautara #sumut #medan #beritamedan #beritadaerah
Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.