Kompas TV regional berita daerah

Polda Bali Siap Amankan Pertemuan GPDRR 2022

Kompas.tv - 26 April 2022, 10:12 WIB
Penulis : KompasTV Dewata

DENPASAR, KOMPAS TV - Polda bali mendukung kesuksesan pertemuan global platform for disaster risk rediction, atau gpdrr, ke tujuh di nusa dua, badung, bali. Operasi khusus untuk pengamanan akan dilakukan polda bali, selama pertemuan berlangsung.

Dukungan penuh jajaran kepolisian untuk mensukseskan penyelenggaraan gpdrr ke tujuh di nusa bali, ditunjukkan dengan persiapan skenario pengamanan kewilayahan. Kapolda bali Irjen Pol Putu Jayan Danu Putra, usai apel gelar pasukan operasi ketupat agung, jumat siang mengatakan, pengamanan kewilayahan selama sepekan penyelenggaraan gpdrr di nusa dua, pada 22 hingga 29 Mei 2022, akan dilaksanakan jajaran polda bali dalam operasi dengan sandi puri agung 2022. Operasi ini digelar khusus karena pertemuan tersebut rencananya akan di hadiri Presiden RI Joko Widodo.

GPDRR merupakan forum multi pemangku kepentingan yang dibentuk pbb untuk meninjau kemajuan, berbagi pengetahuan, serta mendiskusikan perkembangan dan tren terbaru dalam pengurangan resiko kebencanaan. Ditunjuknya bali sebagai lokasi penyelenggaraan, diharapkan menjadi ajang promosi pariwisata bali di kancah internasional.


 


 


 

#gpdrr2022 #PresidenRI #JokoWidodo

 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x