Kompas TV regional berita daerah

Wajib Asrama Untuk Maba Unud Dicabut

Kompas.tv - 18 April 2022, 11:08 WIB
Penulis : KompasTV Dewata

 

DENPASAR, KOMPAS TV - Mendapat penolakan dari sejumlah orang tua calon mahasiswa baru Universitas Udayana, terkait wajib tinggal di asrama, Rektor Universitas Udayana akhirnya mencabut aturan wajib membayar dan tinggal di Udayana Integrated Student Dormitory atau Asrama Udayana .

Rektor Unud, Profesor Antara menjelaskan, Asrama Udayana dibangun untuk memberikan layanan kepada mahasiswa. Dengan kebijakan tersebut diharapkan akan membuat mahasiswa khususnya dari luar Bali terakomodir. 

Saat ini pihak kampus telah membebaskan calon mahasiswa baru untuk memilih tinggal di asrama atau tidak. Nantinya pihak kampus juga akan melakukan verifikasi ulang terhadap mahasiswa baru. Verifikasi meliputi mahasiswa yang tinggal di sekitar asrama atau kampus, mahasiswa yang memiliki keluarga di sekitar kampus, dan bagi mahasiswa yang tidak boleh berpisah dengan orang tua karena sakit, dianggap tidak layak tinggal di asrama.

Sebelumnya sejumlah orang tua dari calon mahasiswa baru Universitas Udayana angkatan 2022 jalur SNMPTN, mengeluhkan adanya peraturan saat melakukan pendaftaran ulang. Calon maba wajib membayar dan tinggal di Udayana Integrated Student Dormitory (UISD, dengan harga beragam mulai dari 700 ribu hingga 3,5 juta rupiah. Hal ini pun dianggap memberatkan, di tengah situasi pandemi Covid-19.

 

 

 

 

 

#universitasudayana #asramaudayana #udayanaintegratedstudentdormitory

 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x