Kompas TV regional peristiwa

Heboh Perut Warga Jember Mengandung Gelas Kaca, Ini Kronologi hingga Fakta Medisnya

Kompas.tv - 7 April 2022, 08:15 WIB
heboh-perut-warga-jember-mengandung-gelas-kaca-ini-kronologi-hingga-fakta-medisnya
Hasil foto rontgen Nur Lasiadi yang menunjukan bahwa ada gelas pecah di dalam perutnya. (Sumber: KOMPAS.com/Dokumen Pribadi Nur Lasiadi)
Penulis : Aryo Sumbogo | Editor : Fadhilah

JEMBER, KOMPAS.TV - Sebuah fenomena di luar batas akal manusia tengah menggemparkan Dusun Rowotengu, Desa Sidomulyo, Kecamatan Semboro, Kabupaten Jember, Jawa Timur.

Ada satu warga dusun tersebut, namanya Nur Lasiadi (33), yang membuat heboh masyarakat sekitar karena perutnya mengandung sebuah gelas kaca.

Penemuan gelas kaca di dalam perut Lasiadi itu terkonfirmasi setelah ia memeriksakan diri di Rumah Sakit Daerah (RSD) Balung, Jember, beberapa waktu lalu.

Usai mengetahui hal tersebut, Lasiadi pun terkejut dan mengaku tak tahu dari mana gelas kaca itu berasal.

Baca Juga: 6 Cara Menghilangkan Perut Buncit, Mulai dari Olahraga hingga Jauhi Stres

Kronologi terungkapnya gelas kaca di perut Lasiadi

Menurut keterangan dari Humas RSD Balung dr Doddy Radhi Sakti, mulanya Lasiadi mengungkapkan bahwa perutnya terasa sakit selama lebih kurang tiga bulan terakhir.

Kemudian, pihak rumah sakit melakukan pemeriksaan dan rontgen terhadap Lasiadi dengan hasil seperti yang telah dipaparkan di atas.

Doddy menjelaskan, kemungkinan besar gelas tersebut dapat masuk ke tubuh pasiennya melalui saluran akhir pencernaan yakni anus.

"Kalau dari kami, (gelas itu) memang dimasukkan melalui anus," kata Doddy, mengutip dari Kompas.com, Kamis (7/4/2022).

Baca Juga: Sakit Perut selama 20 Tahun, Ternyata Ada Gunting Operasi Tertinggal di Dalam Tubuh Perempuan Ini

Lebih lanjut, Doddy pun menyarankan kepada Lasiadi dan keluarganya, agar segera dilakukan operasi untuk mengeluarkan gelas itu.

Operasi Dua Jam Lancar

Setelah mendapat persetujaun, operasi pengeluaran gelas kaca tersebut langsung digelar oleh pihak rumah sakit, Selasa (29/3/2022) lalu.

Untungnya, Doddy menambahkan, tidak terdapat pecahan kaca di perut hingga bagian rektum pasien sehingga operasi dapat berjalan lancar dalam kurun waktu dua jam lamanya.

"Di dalam rektum (pasein) tidak terdapat pecahan kaca," ungkap Doddy.

Sementara itu, Lasiadi sendiri masih tak mengerti, mengapa bisa ada gelas kaca di perutnya dan membuatnya merasakan nyeri hingga terbaring di ranjang selama tiga bulan.

"Awalnya di bagian ulu hati terasa nyeri, sempat diperiksa ke mantri," cerita Lasiadi saat ditemui di rumahnya, Rabu (6/4/2022).




Sumber : Kompas.com




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x