BALIKPAPAN, KOMPAS.TV – Dinas Perdagangan bersama KPPU Kanwil V dan Ombusman kota Balikpapan mendatangi salah satu distibutor minyak goreng yang berada di jalan Soekarno hatta kilometer 2.
Disdag mendapati stok minyak goreng yang siap edar. Disdag meminta pihak distributor mengedarkan sesuai harga eceran tertinggi atau HET sebesar 14 ribu rupiah per liternya.
Peredaran minyak goreng ke tangan pedagang baik pasar tradisional dan retail modern harus disertakan faktur sebagai bukti, untuk mencegah penjualan minyak goreng diatasharga HET. jika ditemukan ada kecurangan akan ada sanksi yang menanti distributor nakal.
Sementara KPPU Kanwil V Balikpapan menduga ada beberapa faktor yang menyebabkan minyak goreng di kota Balikpapan langka. Diantaranya adanya kepanikan di kalangan masyarakat atau pannic buying, distributor menahan barang hingga adanya pedagang tradisonal memainkan harga dengan alasan barang langka. Namun saat ini KPPU masih melakukan penyelidikan.
Sementara itu pihak distributor mendapatkan jatah minyak goreng dari tingkat produsen, dan langsung menyalurkan ke daerah seharga 13.500 rupiah per liternya, sesuai harga yang telah diberikan produsen.(*)
#minyakgoreng#langka#distributor#beritabalikpapan
Jangan lewatkan informasi menarik di Kompas TV Balikpapan, yuk subscribe channel youtube Kompas TV Balikpapan.
Aktifkan juga lonceng supaya kamu dapat notifikasi kalau ada video baru. Media sosial Kompas TV Balikpapan :
instagram: https://www.instagram.com/kompastv.ba...
facebook : https://www.facebook.com/kompastvbali...
twitter : https://twitter.com/TvBalikpapan?s=09
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.