SORONG, KOMPS.TV - Dinas Perhubungan Kabupaten Sorong mulai menertibkan sejumlah jalur trayek, salah satunya pada jalur ke kawasan pasar Mariyat. Hal ini dilakukan sebagai upaya untuk mengaktifkan pasar tersebut.
Kebijakan trayek melewati jalur pasar Mariyat merupakan jawaban pemerintah daerah terhadap keluhan sejumlah masyarakat, yang membutuhkan transportasi pada jalur tersebut.
Nantinya setiap kendaraan angkutan umum akan dalam kota akan diarahkan untuk melewati jalur trayek sesuai dengan pembagian, jika terdapat angkutan yang tidak menaati aturan ini akan diberikan sanksi.
Ini merupakan kebijakan baru yang akan diterapkan oleh pemerintah daerah setempat. Sehingga diharapkan kerjasama seluruh pihak untuk penerapan aturan ini.
#SorongPapuaBarat #JalurTrayek #Transportasi
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.