SUKABUMI,KOMPAS.TV - Hujan deras yang mengguyur Wilayah Sukabumi, baik Kota maupun Kabupaten Sukabumi banjir di beberapa titik.
Di Jalan Raya Sukaraja, Kabupaten Sukabumi, membuat arus lalulintas di jalan tersebut tersendat atau terjebak. Karena kendaraan yang melintas harus perlahan. Bahkan warga yang akan menuju rumah sakit harus rela berjalan karena kendaraannya tidak bisa melintas terjebak macet.
Banjir ini terjadi akibat saluran air sungai yang tersendat, sehingga air mengalir ke jalan, yang mengakibatkan arus lalulintas tersendat.
Akibat hujan deras satu kendaraan yang di parkir didepan rumahnya terbawa arus banjir sejauh 50 Meter hingga masuk ke kolam.
Akibat hujan deras ini, BPBD Kota Sukabumi mendata ada 68 titik yang terjadi di Wilayah Kota Sukabumi dan beberapa titik di Kabupaten Sukabumi. Pihaknya tetap mengimbau agar warga selalu waspada jika hujan terus menerus mengguyur wilayah tersebut.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.