Kompas TV regional berita daerah

Kasus Covid-19 di Kota Malang Terus Melonjak, Rumah Isoter SKB Mulai Digunakan

Kompas.tv - 18 Februari 2022, 14:34 WIB
Penulis : KompasTV Malang

MALANG, KOMPAS.TV- Wali Kota Malang Sutiaji meninjau kesiapan rumah isolasi terpusat yang berada di sanggar kegiatan belajar (SKB) di Kelurahan Pandanwangi Kecamatan Blimbing Kota Malang, Kamis (17/02/2022).

Usai meninjau kesiapan rumah isoter, Sutiaji menyampaikan, per Kamis isoter sudah bisa menerima pasien Covid-19 dengan gejala ringan. Menurut Sutiaji, pengoperasian isoter SKB ini karena Rumah Sakit Lapangan Ijen yang baru dioperasikan, tingkat keterisiannya cukup tinggi. 

Sutiaji mengatakan, rumah isoter di SKB Pandanwangi ini sudah memenuhi syarat, baik dari sarana dan prasarana maupun tenaga kesehatan.

Selain isoter di SKB Pandanwangi, Pemkot Malang juga akan berkomunikasi dengan Kemendagri untuk menggunakan balai diklat yang ada di Kota Malang sebagai rumah isolasi.

"Siap hari ini, karena Rumah Sakit Lapangan sudah mulai penuh. Kemarin kita punya agak longgar, karena punya isoter di Jalan Kawi" terang Sutiaji.

Dengan kapasitas 50 tempat tidur, rumah isoter SKB Pandanwangi ini diharapkan mampu menampung warga Kota Malang yang terkonfirmasi positif Covid-19 dan dapat meminilimalkan persebaran Covid-19.

#rumahisoter #gedungskb




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x