Kompas TV regional berita daerah

Bazar Sembako Murah di Masa PPKM Level 3

Kompas.tv - 16 Februari 2022, 11:34 WIB
Penulis : Kompastv Lampung

LAMPUNG, KOMPAS.TV ­– Pemerintah Kota Bandar Lampung menggelar Bazar Sembako Murah bagi masyarakat pada Selasa (15/2/2022) pagi kemarin.

Pada pelaksanaan bazar sembako murah ini menyediakan sejumlah bahan pokok yang dijual dengan Harga Eceran Tertinggi (HET) yang sudah ditetapkan pemerintah.

Bazar ini pun disambut baik oleh warga, terlebih di tengah sulitnya sejumlah bahan pokok yang didapat di pasaran, serta harga yang masih cukup tinggi.

Baca Juga: Viral! Warga Berebut Minyak Goreng Murah di Minimarket

Meski begitu, pelaksanaan bazar ini diadakan di tengah Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 3 yang diterapkan di Kota Bandar Lampung.

Oleh karena itu, sejumlah Satuan Gugus Tugas (Satgas) Covid-19 pun disiagakan, demi mengatur antrean warga, serta mengawasi protokol kesehatan (prokes) yang wajib diterapkan.

“Minyak, gula, telur alhamdulilah harganya murah,” kata Nugini warga.

Sementara saat dijumpai tengah meninjau bazar, Walikota Bandar Lampung Eva Dwiana juga mengatakan kegiatan serupa rencananya akan digelar di 20 kecamatan lainnya. Selain itu, sejumlah kebutuhan pokok juga turut dibagikan kepada warga dengan ekonomi lemah.

“Ini Pemerintah Kota Bandar Lampung sudah mengadakan 5 dari 20 kecamatan. InsyaAllah, kita akan keliling ke seluruh kecamatan,” kata Eva.

Baca Juga: Menko Perekonomian RI Tinjau Operasi Pasar Murah di Lampung

Adapun sejumlah bahan pokok yang dijual pada bazar murah ini, di antaranya minyak goreng, beras, telur, gula, serta bumbu dapur lainnya.

#bazarsembakomurah #minyakgoreng #covid-19




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x