Kompas TV regional berita daerah

17 Personel Polres Parigi Moutong Diperiksa

Kompas.tv - 14 Februari 2022, 19:47 WIB
Penulis : KompasTV Palu

PARIGI MOUTONG, KOMPAS.TV - 17 Personel Polisi diperiksa pasca tewasnya satu pendemo di Kabupaten Parigi Moutong pada sabtu malam. Selain itu 15 pucuk senjata juga akan diperiksa dan diuji balistik untuk mencari pelaku penembakan.

Sebanyak tujuh belas personel polisi diperiksa terkait tewasnya satu pendemo di Parigi Moutong. Pemeriksaan dilakukan di Polres Parigi Moutong.

Selain memeriksa Personel Polisi, Polda Sulawesi Tengah juga menyita lima belas pucuk  senjata api dan akan diuji balistik oleh tim dari Polda Sulawesi Tengah. Kabid Humas Polda Sulawesi Tengah Kombes Didik Supranoto mengatakan  pihaknya akan tindak tegas jika ada pelanggaran.

Sebelumnya pada sabtu warga di tiga kecamatan di Parigi Moutong menggelar aksi demo tolak tambang. Massa aksi sempat memblokade jalur Trans Sulawesi. Pihak Kepolisian pun coba membubarkan massa aksi pada sabtu tengah malam. Dalam pembubaran itu satu orang warga tewas tertembak.

Pasca demo itu pun polisi sempat menahan 59 warga yang kemudian dilepaskan ulang.

#17PersonelPolresParigiMoutongDiperiksa #1WargaTewas #DemoTolakTambang 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x