Kompas TV regional berita daerah

PMI Lakukan Pengasapan Pemberantasan Sarang Nyamuk DBD

Kompas.tv - 1 Februari 2022, 15:35 WIB
Penulis : KompasTV Sukabumi

SUKABUMI, KOMPAS.TV - PMI Kota Sukabumi kembali lakukan pengasapan atau fogging DBD di Wilayah Cibeureum Hilir, Kota Sukabumi. Pengasapan obat nyamuk yang dilakukan untuk memutus mata rantai penyebaran wabah demam berdarah dengue. hal ini dilakukan karena adanya warga tersebut yang terserang DBD. PMI Kota melakukan upaya respon atas permintaan warga untuk dilakukan fogging dalam pencegahan demam berdarah. Dengan dilakukannya fooging ini salah satu upaya pencegahan penanggulangan dalam mengantisipasi DBD, serta pemberantasan sarang nyamuk, di harapkan mampu mengurangi penyebaran nyamuk DBD.

Selama bulan Januari ini pengasapan atau fogging yang dilakukan PMI Kota Sukabumi, telah menyasar lingkunga warga padat penduduk di Kota Sukabumi serta Perkantoran Pajak dan satu Sekolah Negeri di kota sukabumi. 

Berdasarkan data dari Dinas Kesehatan Kota Sukabumi, kasus DBD di Kota Sukabumi pada Januari hingga desember 2021 mencapai sebanyak 427 orang dan empat orang meninggal. Pada awal tahun 2022, dinas kesehatan Kota Sukabumi Berupaya Mengantisipasi Peningkatan Kasus DBD. Sebab Pada Akhir 2021 dan awal 2022 intensitas hujan tinggi, dikhawatirkan memicu terjadinya genangan air yang rawan menjadi sarana berkembangbiaknya nyamuk DBD.




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x