Kompas TV regional berita daerah

Pasien Suspek Omicron Di Madiun Bertambah

Kompas.tv - 19 Januari 2022, 21:52 WIB
Penulis : KompasTV Madiun

MADIUN, KOMPAS.TV - pasien suspek omicron yang menjalani isolasi di RSUD Dolopo, Kabupaten Madiun, Jawa Timur, kembali bertambah satu orang. Saat ini total ada empat pasien suspek omicron yang tengah menjalani isolasi.

4 orang suspek omicron ini  3 diantaranya merupakan kluster dari pasien pekerja buruh migran asal Ngranget, Kecamatan Dagangan.

Satu pasien tambahan omicron juga merupakan pekerja migran Indonesia yang baru pulang dari Hongkong. Pasien ini berinisial SK warga Segulung, Kecamatan Dagangan. Pasien terduga omicron ini isolasi sejak Sabtu (15/1/2022) lalu dalam kondisi baik.

Pasien terduga omicron yang baru dirawat ini diketahui setelah dirinya akan melakukan suatu kegiatan, dimana dirinya harus menjalani tes antigen  dan hasilnya positif covid-19.

RSUD Dolopo telah mengirim sampel untuk dilakukan tes whole genome squencing ke laboratorium di Surabaya. RSUD Dolopo saat ini merawat 5 pasien covid 19. 4 pasien suspek omicron, satu pasien lagi merupakan varian delta.

#beritamadiun
#omicron
#delta
#pekerjamigran

 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x