GIANYAR, KOMPAS TV - Penurunan tingkat perawatan pasien demam berdarah terjadi di kabupaten Gianyar. Di Rumah Sakit Umum Daerah Sanjiwani Gianyar terpantau di bulan Januari 2022 ini hanya merawat lima pasien demam berdarah. Dimana sebelumnya di tahun 2021 rumah sakit ini merawat 71 pasien demam berdarah. Hal ini disebabkan tingginya kesadaran warga akan kebersihan pasca musim penghujan.
Direktur Utama RSUD Sanjiwani Gianyar mengatakan, dalam penanganan pasien DBD kali ini tidak mengalami kesulitan dan tingkat kematian nihil. Hal itu tentunya menjadi rapor baik bagi tenaga kesehatan dalam penanganan. Selain itu koordinasi secara masif terus di lakukan pihak rumah sakit dengan dinas terkait untuk melakukan penyemprotan cairan anti nyamuk.
Di harapkan kesadaran masyarakat akan kebersihan terus di tingkatkan agar bisa terhindar dari berbagai penyakit salah satunya demam berdarah.
#rsudsanjiwani #demamberdarah #dinkesgianyar
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.