Kompas TV regional berita daerah

Akhir Tahun, Ganjar Lepas Ekspor Pertanian Jateng

Kompas.tv - 3 Januari 2022, 14:16 WIB
Penulis : KompasTV Jateng

SEMARANG, KOMPAS.TV - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, melepas ekspor produk-produk pertanian di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang. Produk pertanian yang diekspor antara lain, bunga melati, getah damar, tembakau, daun cincau wasabi, sarang burung walet, tepung porang dan hasil pertanian lainnya. Total capaian nilai ekspor mulai tanggal 16 hingga 30 Desember 2021 sejumlah 6.078,3 ton  atau senilai Rp 528,9 miliar. Menurut Ganjar, tingginya ekspor akan menumbuhkan perekonomian dan membuka peluang tenaga kerja baru.

"Sarang burung walet itu kekurangan tenaga kerja, butuh sampai 1.000 tenaga kerja. Bagi yang butuh pekerjaan bisa melamar. Kita hadapi terus agar ekspor kita bisa meningkat," ujar Ganjar.

"Di akhir tahun ini nilai ekspor kita Rp 51 miliar," tutur Parlin Robert Sitanggang, Kepala Balai Karantina Pertanian Kelas 1 Semarang.

Sejauh ini, tahapan pencapaian nilai ekspor Balai Karantina Pertanian Kelas 1 Semarang meningkat. Pada tahun 2019 mencapai Rp 8,48 triliun, tahun 2020 mencapai Rp 9,13 triliun dan tahun 2021 ini mencapai Rp 11,10 triliun.

#ganjarpranowo #ekspor #semarang 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x