Kompas TV regional wisata

Kampung Korea di Bandung Sudah Dibuka, Siap Pasarkan Produk UMKM

Kompas.tv - 18 November 2021, 18:35 WIB
kampung-korea-di-bandung-sudah-dibuka-siap-pasarkan-produk-umkm
Sejumlah warga mengunjungi Kampung Korea di Jalan Banten, Kota Bandung, Jawa Barat, Kamis (18/11/2021). (Sumber: Kompas.tv/Ant)
Penulis : Fransisca Natalia | Editor : Iman Firdaus

BANDUNG, KOMPAS.TV – Kampung Korea yang berlokasi di Kiara Artha Park, Kiaracondong, Kota Bandung, Jawa Barat resmi dibuka kembali oleh Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Jawa Barat.

Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Jawa Barat Atalia Praratya Kamil mengatakan, kehadiran Kampung Korea tersebut selain dapat membantu Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) untuk berkembang, juga memperluas pasarnya hingga berdampak positif pada ekonomi daerah.

Ia pun mengajak masyarakat untuk menyebarluaskan informasi tentang keberadaan Kampung Korea tersebut.

"Kampung Korea saat ini sudah kembali dibuka, dan mudah-mudahan ini bisa juga kita menunjukkan rasa cinta kita kepada UMKM, supaya mereka tumbuh berkembang," kata Atalia di lokasi, Kamis (18/11/2021), dikutip dari Antara.

Ke depan, Kampung Korea tersebut bakal diupayakan untuk berintegrasi terhadap sejumlah titik pariwisata yang ada di Kota Bandung. Salah satunya dengan menghadirkan titik halte Bandung Tour On Bus (Bandros) di Kampung Korea.

Baca Juga: Kampung Korea di Pulau Buton

"Kemudian para turis bisa betapa melihat keindahan Kota Bandung ini dan ini sifatnya gratis ya," ujarnya.

Lebih lanjut, Marketing Communication Kampung Korea Fikri Budiman mengatakan, Kampung Korea itu menampung sekitar 40 UMKM dengan berbagai jenis produk yang ditawarkan kepada pengunjung, mulai dari kuliner, fesyen, dan ekonomi kreatif lainnya.

Meski bernuansa Korea, menurutnya, jenis UMKM di Kampung Korea tidak terbatas dengan tema tempat tersebut. Hal ini karena Kampung Korea itu diproyeksikan untuk menjadi sentra kultur dengan berbagai budaya.

"Sebenarnya sih tujuan kita adalah menyatukan banyak budaya di sini, makanya namanya kita tuh Pelataran Korea Culture Space," kata Fikri.

Selain memberi ruang bagi UMKM, pihaknya juga melakukan pembinaan agar produk UMKM lebih diminati oleh masyarakat. Harapannya, UMKM yang ada di Indonesia khususnya di Bandung bisa naik kelas.

"Kita desain dan kita dorong agar bagaimana caranya UMKM ini terlihat moderen dan digitalisasinya kita manfaatkan banget lah," katanya.

 Kampung Korea itu berada di kawasan Kiara Artha Park yang bisa diakses melalui Jalan Banten, Kota Bandung. Di dalamnya menghadirkan sejumlah titik untuk berswafoto dan juga menawarkan jasa sewa busana khas Korea.

Baca Juga: Tarif Kereta Cepat Jakarta-Bandung, KCIC: Estimasi Awalnya Rp250.000 - Rp350.000

 




Sumber : Kompas TV/Antara




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x