Kompas TV regional berita daerah

55 Ribu Warga Sulut Terima BSU

Kompas.tv - 11 November 2021, 14:15 WIB
Penulis : KompasTV Manado

MANADO, KOMPAS.TV- Sebanyak kurang lebih 55 ribu warga Sulawesi Utara akan menerima bantuan subsidi upah atau BSU, lewat dua bank BUMN yaitu BRI dan BNI. Proses penyaluran BSU ini dilakukan dengan penerapan protokol kesehatan yang ketat.

Penyaluran bantuan subsidi upah atau BSU, sudah mulai di lakukan di seluruh Indonesia. Di sulawesi Utara sendiri sebanyak 55 ribu warga pekerja, akan menerima bantuan BSU ini, dengan nominal 1 juta rupiah.

Adapun syarat yang harus dipenuhi adalah, para penerima harus memiliki kartu BPJS Ketenaga kerjaan yang masih aktif, memiliki gaji di bawah 3,5 juta per bulan dan mendaftarkan diri di bank BUMN yang telah ditentukan, yaitu di BRI dan BNI.

Bank BRI cabang Manado menargetkan sebanyak 200 penerima BSU dan BNI sebanyak 140 penerima setiap harinya. BRI Sulawesi Utara mendapatkan kuota sebanyak 47.500 penerima BSU, sementara di BNI sebanyak 7690 penerima.

Kepala BRI Kantor Cabang Manado Purwanto mengatakan, meski penerima BSU di BRI cukup banyak, namun penerapan protokol kesehatan tetap dilakukan dengan ketat.

Dalam penyaluran BSU di Sulut, PT. BRI menargetkan akan selesai melakukan pencairan dana BSU pada pertengahan Desember mendatang sementara BNI pada akhir Desember 2021.

#kompastvmanado #bsu #bankbumn

Edward Siwi Jimmy Dapar Kompas tv Manado

Saksikan Siaran Kompastv :                   

Chanel 46 UHF

Fb : Kompastv Manado

Yt : Kompastv Manado

Alamat Studio Kompastv Manado

Jl.Anugerah No.08 Kelurahan Winangun

Kecamatan Malalayang, Kota Manado

Sulawesi Utara

 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x