Kompas TV regional berita daerah

Relawan Dilatih Selamatkan Korban Bencana

Kompas.tv - 10 November 2021, 10:06 WIB
Penulis : KompasTV Jateng

PEMALANG, KOMPAS.TV - Saat terjadi bencana alam, yang pertama harus difokuskan adalah upaya untuk menyelamatkan korban. 

Begitu mendapat kabar adanya korban tenggelam, petugas dengan menggunakan perahu karet langsung mendatangi korban dan kemudian menyelamatkannya.

Tak hanya korban tenggelam, relawan juga membantu korban pingsan dan memberikan bantuan pertolongan pertama.

Simulasi penanganan korban tenggelam dan bencana alam ini diikuti oleh sekitar 70 relawan bencana yang tergabung dalam Komunitas Muhammadiyah Disaster Manajemen Center (MDMC). Kegiatan ini dimaksudkan untuk mempersiapkan diri dalam menghadapi bencana. Selain dibekali materi dan praktek penyelamatan dalam air. para peserta juga dilatih manajemen dapur umum,  tindakan medis pada kebencanaan, psikososial dan manajemen posko bencana. Dari latihan ini ditargetkan para relawan ini siap siaga terhadap segala potensi bencana di Kabupaten Pemalang.

Diharapkan para relawan nantinya mampu memetakan potensi bencana di lingkungan masing-masing dan mampu bertindak dengan cepat saat bencana terjadi secara tiba-tiba.

#kabupatenpemalang #mdmc #relawanbencana

 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x