Kompas TV regional berita daerah

Polisi Terpeleset di Laut Ditemukan Meninggal

Kompas.tv - 6 Oktober 2021, 13:57 WIB
Penulis : KompasTV Jateng

GUNUNG KIDUL, KOMPAS.TV - Seorang anggota polisi yang dinyatakan hilang setelah terjatuh dari tebing Pantai Grendan, Gunung Kidul, Yogyakarta, Senin (4/10/2021) ditemukan dalam kondisi meninggal dunia. Kuat dugaan, korban jatuh akibat terpeleset saat memancing ikan di sekitar lokasi kejadian.

Upaya pencarian terhadap seorang anggota polisi yang hilang di Pantai Jungwok, Gunung Kidul, akhirnya dihentikan, setelah korban ditemukan meninggal dunia. Jenazah korban ditemukan oleh Tim SAR gabungan yang melakukan penyisiran di sekitar Tebing Grendan, tempat korban diketahui terjatuh ke laut saat tengah memancing ikan.

Saat ditemukan, jenazah korban terlihat mengambang di sela bebatuan karang. Sejumlah luka bekas benturan juga ditemukan ditubuh korban. 

Usai dievakuasi, jenazah korban kemudian dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Polda Daerah Istimewa Yogyakarta, dan selanjutnya langsung diserahkan kepada pihak keluarga untuk dimakamkan.

Sebelumnya, korban bersama sejumlah rekannya mendatangi Pantai Jungwok pada Sabtu (2/10/2021) malam, dan memancing ikan di sekitar Tebing Grendan. Pada Minggu (3/10/2021) pagi, korban diduga terpeleset hingga akhirnya jatuh ke laut dan tenggelam.

"Pencarian dan pertolongan satu orang terpeleset di tebing Grendan, Wedi Ombo pada hari kedua jam 09.45 WIB.Tim SAR gabungan berhasil mengevakuasi korban disekitar tebing Banyunibo dengan jarak satu mil ke barat dari lokasi kejadian. Kemudian korban dievakuasi dengan perahu ke Pantau Nawu untuk diserahkan ke pihak yang berwajib. Operasi SAR gabungan dinyatakan ditutup," kata Sulis Haryanto, Koordinator Pos Basarnas Gunung Kidul.

Semasa hidupnya, korban adalah salah seorang anggota polisi yang bertugas di bagian Intelkan Polsek Kokap, Kulon Progo, Yogyakarta.

#gunungkidul #yogyakarta #pantaijungwok




Sumber : Kompas TV Jateng



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x