LAMPUNG, KOMPAS.TV – Dalam rangka Hari Bakti Alumni Akabri 98, Kodim 0410 Bandar Lampung menggelar serbuan vaksinasi Covid-19 secara serentak yang dibuka secara virtual oleh Panglima TNI, Selasa (21/9) pagi.
Dalam gelar vaksinasi juga, Kodim 0410 turut menyalurkan bantuan sosial berupa paket sembako kepada warga, dengan tujuan untuk menarik minat warga agar semakin bersemangat melakukan vaksinasi.
Baca Juga: Vaksinasi Covid-19 Tahap Kedua Antarumat Beragama
Saat dijumpai, Kolonel Infanteri Romas Herlandes Dandim 0410 Kbl mengatakan kegiatan yang digelar sebagai bentuk upaya percepatan vaksinasi nasional dan mendukung program pemerintah.
“Kami dari Alumni Akabri 98 melakukan kegiatan serbuan vaksinasi dan bakti sosial nusantara di seluruh provinsi. Hal ini sebagai bentuk percepatan vaksinasi nasional,” jelasnya.
Adanya serbuan vaksinasi dan penyaluran bantuan sosial ini disambut baik oleh warga. Supriyani, salah satu warga mengungkapkan bahwa vaksinasi yang digelar diharapkan dapat memberi perlindungan imun bagi tubuh dari virus korona. Serta, penyaluran paket sembako yang dinilai sangat membantu kebutuhan ekonomi warga.
Baca Juga: Reaksi Lucu Santri Ponpes Saat Jalani Vaksinasi Covid-19
“Sangat senang sekali dapat bantuan ini setelah vaksin, agar kita juga sehat dan jauh dari segala penyakit,” ujarnya.
Setidaknya, sejak 14 September Kodim 0410 telah menyiapkan sebanyak 3.000 dosis vaksin dan 2.500 paket sembako dan ditargetkan akan mencapai 100 ribu dosis vaksin dan 75 ribu paket sembako di seluruh provinsi se-Indonesia.
#vaksinasi #bantuansosial #kodim0410
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.