Kompas TV regional berita daerah

TNI AL Koarmada II Gelar Donor Darah, Targetkan 550 Kantong

Kompas.tv - 8 September 2021, 19:56 WIB
Penulis : KompasTV Malang

SURABAYA, KOMPAS.TV-TNI AL Koarmada II menggelar donor darah di Indoor Sport dan gedung Panti Tjahaya Armada (PTA) Mako Koarmada II Ujung Surabaya, Rabu (08/09/2021)

Kegiatan donor darah yang bertajuk “Setetes Darah Menyelamatkan Jiwa Manusia” ini menggandeng PMI Surabaya.

Pangkoarmada II Laksda TNI Dr. Iwan Isnurwanto) yang meninjau langsung kegiatan Donor Darah mengatakan gerakan donor darah dan bakti sosial ini merupakan bentuk kepedulian sosial.

Kegiatan donor darah ini menargetkan sebanyak 550 kantong darah.

“ TNI AL melalui Koarmada II menaruh perhatian dan kepedulian terhadap kehidupan Purnawirawan dan Warakawuri TNI AL, yang diwujudkan dalam agenda Bakti Sosial Pemberian Tali Asih. Selain mereka, kaum lansia juga turut menjadi bagian kepedulian TNI AL Koarmada II melalui kunjungan sosial ke Panti Wreda Hargo Dedali. Dengan kunjungan prajurit Koarmada II, diharapkan membuat lansia disana bahagia dan dapat membantu secara material untuk kebutuhan Panti“ ungkapnya.

Pada hari yang sama di tempat terpisah,Koarmada II juga melaksanakan Serbuan Vaksinasi tahap ke-2 bagi masyarakat maritim  di Pulau Bawean yang dilaksanakan selama  dua hari. 

Selain itu Koarmada II juga akan melaksanakan ziarah ke Makam Pahlawan TMP Kusuma Bangsa Surabaya, sebagai wujud penghormatan TNI AL terhadap  jasa-jasa para pahlawan.

#tnial #koarmadadua




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x