MADIUN, KOMPAS.TV - Memvaksinasi orang dengan gangguan jiwa, menjadi tantangan tersendiri, yang harus dihadapi para tenaga kesehatan ini.
Tak semudah menghadapi orang biasa.
Baca Juga: ODGJ yang Ngamuk Bawa Parang Hingga Tewaskan 2 Orang Kini Sembunyi di Hutan Desa
Para petugas harus ekstra sabar, untuk membujuk, dan menenangkan sang penerima vaksin, yang terus memberontak.
Tapi, inilah perjuangan Dinas Sosial bersama Dinas Kesehatan Kabupaten Madiun, Jawa Timur, menjemput bola, melakukan vaksinasi terhadap orang-orang dengan gangguan jiwa.
Karena mereka juga berhak mendapatkan perlindungan terhadap wabah covid-19.
Baca Juga: Rentan Terpapar Virus Corona, Puluhan ODGJ Ikuti Vaksinasi Massal
Selain menggelar vaksinasi massal, Kantor Desa Sukosari juga melayani vaksinasi untuk orang dengan gangguan jiwa.
Para penerima vaksin yang spesial ini juga mendapat santunan serta pembinaan dan bantuan bahan pokok, bagi keluarga yang merawatnya.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.