KLATEN, KOMPAS.TV - Di rumah sekaligus bengkel kerjanya, Hardiyono disibukkan dengan pekerjaannya yang setiap hari tak pernah sepi pesanan.
Hardiyono merupakan perakit mobil ambulans asal Desa Duwet, Klaten, Jawa Tengah.
Ia kerap diminta untuk memodifikasi mobil biasa menjadi mobil ambulans.
Pesanan datang dari berbagai pihak, mulai dari rumah sakit, yayasan amal, hingga perorangan yang ingin kendaraannya dapat bermanfaat bagi orang lain, terutama di masa pandemi Covid-19.
Hardiyono baru memulai jasa rakit mobil ambulans pada tahun 2021.
Hardiyono awalnya bekerja sebagai sukarelawan komunitas ambulans. Ia kerap memperbaiki sejumlah ambulans saat sedang bertugas sosial.
Keahliannya kemudian menyebar dari mulut ke mulut. Sejak itu, banyak yang memintanya untuk merakitkan mobil ambulans.
Untuk memodifikasi satu unit mobil menjadi ambulans, Hardiyono dan timnya membutuhkan waktu pengerjaan selama dua minggu.
Hardiyono menetapkan harga berkisar 20 hingga 25 juta rupiah untuk merakit sebuah mobil ambulans.
Biaya tersebut sudah termasuk peralatan yang dibutuhkan dan biaya jasa untuk merakitnya.
Video Editor: Mukhammad Rengga
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.