Kompas TV regional peristiwa

Tabung Gas Elpiji Meledak! Korban Alami Luka Bakar Hingga 90 Persen

Kompas.tv - 3 Agustus 2021, 20:25 WIB
Penulis : Natasha Ancely

KARAWANG, KOMPAS.TV - Ledakan gas terjadi di sebuah rumah di Karawang, Jawa Barat. Satu orang penghuni rumah menjadi korban, ia mengalami luka bakar hingga 90 persen.

Sebuah rumah di Karawang, Jawa Barat rusak parah akibat ledakan yang di duga berasal dari kebocoran gas elpiji. Atap rumah jebol dan sebagian tembok di bagian dalam rumah pun hancur.

Baca Juga: Kebakaran Gudang Penyimpanan Barang Dekorasi di Depok, 7 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan!

Bagian terparah adalah ruang tengah dekat dapur tempat tabung gas berada.

Peristiwa Senin (01/08/2021) pagi itu sempat menghebohkan warga di perumahan Gading Elok Kelurahan Karawang Wetan, Jawa Barat.

Ledakan keras seperti bom terdengar oleh wawrga hingg radius 100 meter.

Satu orang penghuni rumah yang sedang berada di dalam rumah menjadi korban.

Ia mengalami luka bakar hingga 90 persen, warga langsung membawanya ke rumah sakit usai kejadian.

Baca Juga: Pantauan Udara Insiden Kebakaran Hutan di Pescara Italia, 100 Orang Lebih Dievakuasi

Polisi masih melakukan penyelidikan untuk mengetahui penyebab pasti ledakan.




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA


Sulawesi

Banjir Rendam 12 Kecamatan di Maros

22 Desember 2024, 23:51 WIB

FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x