Kompas TV regional peristiwa

Diduga Menyambar dari Bakaran Sampah, Api Hanguskan 10 Bangunan di Medan

Kompas.tv - 7 Juli 2021, 12:52 WIB
Penulis : Natasha Ancely

MEDAN, KOMPAS.TV - Sepuluh unit bangunan di Kecamatan Medan Kota, Sumatera Utara, ludes terbakar, pada Selasa (06/07/2021) pagi, kerugian akibat kebakaran diperkirakan mencapai miliaran rupiah.

Diduga berasal dari bakaran sampah di sekitar lokasi indekos, sepuluh unit bangunan di Kecamatan Medan, Kota Sumatera Utara ludes terbakar.

Kobaran api pertama kali terlihat dari salah satu bangunan ruko yang dijadikan lokasi indekos.

Api lalu menyambar bahan bangunan yang mudah terbakar dan membesar.

Warga yang berada di lokasi sempat berupaya memadamkan api dengan peralatan seadanya.

Namun tiupan angin yang kencang dan bahan bangunan dari kayu membuat api terus membesar dan menyambar bangunan di sebelahnya.

Delapan unit mobil pemadam kebakaran milik Pemerintah Kota Medan dikerahkan.

Dibutuhkan waktu hingga dua jam untuk memadamkan api.

Tidak ada korban jiwa dalam kebakaran ini, namun kerugian materiil diperkirakan mencapai miliaran rupiah.

Hingga kini pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan penyebab pasti terjadinya kebakaran.




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x