KOMPAS.TV - Dunia maya menjadi ladang mencari uang saat gerak di dunia nyata terbatas gara-gara pandemi.
Bahkan, saking banyaknya warga yang menggeluti profesi sebagai Youtuber, muncul kampung Youtuber di Banyumas, Jawa Tengah.
Di Desa Kasegeran, Kecamatan Cilongok, Banyumas, puluhan warga asik menjadi Youtuber.
Sebagian warga bahkan sudah mendapatkan silver play button yang artinya memiliki setidaknya 100.000 pengikut.
Dari media sosial ini mereka dapat mendapatkan jutaan rupiah setiap bulannya.
Tumbuhnya Kampung Youtuber Kasegeran tidak terlepas dari campur tangan Nugroho atau lebih dikenal dengan nama Sibun.
Dari Sibun lah warga belajar menjadi Youtuber profesional.
Ia kerap membuat konten tutorial mekanik di bengkel miliknya yang kemudian diunggah di akun Siboen Chanel.
Kini, Sibun memiliki 1,23 juta subscribers dan lebih dari 2.000 video.
Tidak hanya itu, Sibun juga mengembangkan 9 chanel lain dengan berbagai konten.
Tak heran ratusan juta dapat ia perolah per bulan.
Ilmu Youtuber inilah yang ia bagikan kepada warga Kampung Youtuber.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.