SUKABUMI, KOMPAS.TV - Polres Sukabumi Kota bersama Dinas Kesehatan melalui Satgas Covid-19 Kecamatan Baros, melakukan vaksinasi mobile ke perkampungan warga untuk memberikan vaksin bagi lansia. Dengan menyasar langsung perkampungan warga ini untuk membantu para lansia mendapatkan vaksin Covid-19.
Realisasi vaksinasi untuk lansia di Kota Sukabumi, dinilai masih rendah. Dengan adanya Tim vaksinasi mobile yang datang ke perkampungan warga ini, untuk memastikan para lansia mendapatkan vaksin Covid-19. Polres Sukabumi Kota bersama Satgas Covid-19 Kecamatan Baros Kota Sukabumi, Jawa Barat, menyisir dengan vaksinasi mobile, yang dilaksanakan di Posyandu Delima, Kelurahan Baros, Kecamatan Baros.
Vaksinasi mobile ini sasarannya, para lansia dan pra-lansia mulai dari usia 50 hingga 59 tahun. Pemberian vaksin dengan mendatangi warga ternyata cukup membantu. Ada 20 dosis vaksin Sinovac yang disiapkan tersalurkan pada lansia. Animo pemberian vaksin Covid-19 dengan mendatangi warga cukup membantu, dan sebanyak 20 dosis vaksin Sinovac tersalurkan kepada warga lansia. Vaksinasi mobile ini akan dilanjutkan untuk menjangkau para lansia yang tida bisa mendatangi sentra vaksinasi yang disiapakan oleh Pemerintah Kota Sukabumi.
Pemerintah Kota Sukabumi, mendukung penuh program Polres Sukabumi Kota dengan vaksinasi mobile dalam upaya membantu pemerintah menekan angka penyebaran Covid-19 Kota Sukabumi, serta angka pelaksanaan vaksinasi untuk lansia.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.