Kompas TV regional berita daerah

Olah TKP Laka Maut Rombongan Arisan di Poncokusumo, Polda Jatim Gunakan Teknologi Canggih

Kompas.tv - 27 Mei 2021, 20:33 WIB
Penulis : KompasTV Malang

MALANG-KOMPAS.TV-Tim Ditlantas Polda Jatim dan Polres Malang melakukan olah tempat kejadian perkara di lokasi kecelakaan maut yang membawa rombongan arisan, di Desa Wringinanom Kecamatan Poncokusumo Kabupaten Malang, Kamis (27/05/2021).

Dengan menggunakan teknologi yang menangkap gambar animasi, olah TKP terbagi dalam dua sesi.

Yakni pengukuran dan pengumpulan data secara manual,serta pengambilan foto dan video menggunakan teknologi canggih, berupa kamera animasi traffic accident analyser (TAA).

Melalui teknologi TAA ini, nantinya petugas akan mendapatkan gambaran penyebab terjadinya kecelakaan. Mulai dari laju kecepatan, jarak pengereman, pergerakan mobil, hingga gambaran saat mobil bak terbuka menabrak pohon.

Dari hasil olah TKP, petugas tidak menemukan adanya bekas atau upaya pengereman dari sopir, hingga terjadinya kecelakaan tunggal.

Selain menggunakan peralatan canggih, petugas juga mengumpulkan keterangan dari enam saksi.

"Tadi menurut keterangan saksi, mobil melaju di atas normal cukup kencang, kemudian tidak ada kendaraan lain dari arah berlawanan atau searah.Kondisi cukup lengang tahu tahu mobil menabrak" kata Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Jatim.

#kecelakaanmaut #kecelakaanponcokusumo




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x