KUPANG, KOMPAS.TV - Sudah lebih dari 1 bulan para nelayan di Kelurahan Oesapa, Kecamatan Kelapa Lima, Kota Kupang belum mendapatkan bantuan dari pemerintah untuk memperbaiki kapal serta alat tangkap mereka yang rusak dihantam badai siklon seroja pada awal April lalu.
Agar bisa melaut guna dapat memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari, para nelayan terpaksa harus berhutang di tengah keterbatasan mereka untuk memperbaiki kapal.
Tak hanya itu, para nelayan juga harus memanfaatkan sisa puing-puing kapal yang rusak untuk dipakai lagi.
Para nelayan berharap, pemerintah segera menyalurkan bantuan perbaikan kapal dan alat tangkap sesuai pendataan yang telah dilakulan beberapa waktu lalu pasca badai seroja melanda Kota Kupang.
#bantuan #nelayan #utang
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.