Kompas TV regional berita daerah

Arsitektur Masjid Al hidayah di Malang Menyerupai Hagia Sophia di Turki

Kompas.tv - 3 Mei 2021, 10:38 WIB
Penulis : KompasTV Jember

MALANG, KOMPAS.TV - Masjid Al Hidayah di Kabupaten Malang Jawa Timur memiliki gaya arsitektur menyerupai Hagia Sophia di Turki. Langit-langit kubah dipenuhi kaligrafi Alquran dengan konsep tiga relief timbul.

Masjid Al Hidayah terletak di Jalan Karangan Donowarih Karangploso Kabupaten Malang. Masjid itu dapat anda temui saat menuju ke arah Kota Batu. Masjid itu cukup populer, karena arsitekturnya menyerupai museum Hagia Sophia di Turki.

Baca Juga: Salat Idul Adha Pertama di Hagia Sophia Setelah 86 Tahun

Gaya arsitektur Hagia Sophia sudah terasa sejak memasuki masjid. Design interior dan ornamen dinding begitu megah. Kaligrafi Alquran di langit-langit kubah berkonsep tiga relief timbul. Warna dinding masjid didominasi warna coklat.

Pengelola masjid Al Hidayah, Anas mengatakan bahwa arsitektur masjid Al Hidayah adalah karya Yaidin. Bangunan masjid dibangun sejak tahun 2008 dan masjid itu merupakan peninggalan Almarhum Romo Kyai Ismail.

Baca Juga: Hagia Sophia di Istanbul Resmi Jadi Masjid Setelah 86 Tahun Jadi Museum

Masjid berlantai dua itu menjadi ikon wisata religi dan mampu menampung 1000 jamaah. Masjid Al Hidayah buka 24 jam sehingga warga yang sedang dalam perjalanan bisa singgah di masjid itu kapanpun.

 

#Masjid #Arsitektur #HagiaSophia #Turki #Malang #Batu #WisataReligi #Kaligrafi




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x