YOGYAKARTA, KOMPAS.TV- Kebijakan larangan mudik Lebaran dan pengetatan perjalanan membuat Dinas Perhubungan (Dishub) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) berencana menutup Jalan Daendels pantai selatan. Hal ini dilakukan untuk memudahkan pengawasan pengetatan perjalanan mudik.
“Kami berencana bekerja sama dengan Dishub Kulon Progo untuk menutup Jalan Daendels supaya semua masuk ke jalan utama,” ujar Kepala Dishub DIY Ni Made panti Dwipanti Indrayanti, Minggu (25/4/2021).
Personel Dishub DIY akan membantu polisi memeriksa dan mengawasi kegiatan mudik. Ada 570 personel yang bertugas mulai dari tingkat provinsi sampai kabupaten dan kota.
Baca Juga: Pemilik Rental Mobil di Yogyakarta Ramai-Ramai Jual Aset Akibat Pandemi Covid-19 dan Larangan Mudik
Para personel akan bekerja dengan sistem shift yakni dalam 24 jam akan dibagi tiga shift, masing-masing delapan jam. Mereka juga bertugas memantau volume arus lalu lintas yang masuk dan mengatasi kepadatan yang ada di dalam DIY.
Sejauh ini, Dishub DIY akan bertugas di 11 titik pengawasan jalan masuk utama, seperti Prambanan, Tempel, Temon, Pracimantoro Gunungkidul, Ambarketawang Jalan Wates, Denggung, Piyungan, dan Srandakan. Tidak hanya itu, Dishub DIY juga sudah mengidentifikasi jalan-jalan tikus atau alternatif.
Baca Juga: Cermati Pengetatan Syarat Bepergian Sebelum dan Sesudah Larangan Mudik 2021
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.