Kompas TV regional berita daerah

Pasar Ramadan Untuk Penyintas di Huntara

Kompas.tv - 22 April 2021, 21:55 WIB
Penulis : KompasTV Palu

PALU, KOMPAS.TV - Untuk pertama kalinya pasar ramadan digelar di wilayah huniaj sementara Petobo, para pedagangnya pun sebagian besar adalah penyintas yang masih tinggal di hunian sementara.

Sejak hari pertama ramadan tahun 2021, para penyintas di hunian sementara Petobo diberi tempat berjualan takjil di pasar ramadan Petobo, pasar ramadan sendiri merupakan yang pertama kali di gelar di huntara selama beberapa tahun terakhir.

Hal ini menjadi peluang bagi penyintas bencana untuk menambah rejeki selama bulan Ramadan, pasar ramadan pun memberi akses pada warga yang tinggal di hunian sementara dan sekitarnya untuk berbelanja takjil untuk berbuka puasa.

Pasar ramadan Petobo akan dihelar sampai akhir Ramadan, letak pasar ramadan digelar berdekatan dengan hunian sementara Petobo.

#Ramadan #Penyintas #Petobo




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x