BULUKUMBA, KOMPAS.TV - Dua keping koin kripto, Bitcoin, yang diperkirakan berharga lebih dari Rp1,6 miliar digunakan Muhammad Hasbi untuk mempersunting Bau Tenri Abeng asal Desa Singa, Kecamatan Herlang, Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan.
Proses lamaran kedua pasangan tersebut dinggah oleh akun Facebook Mismaya Alkhaerat yang merupakan pemandu acara pada Selasa (06/04/2021) lalu.
"Kak Tenri dilamar dengan dua bitcoin sebagai panai. Satu bitcoin harganya Rp 800 juta, selain itu mahar tiga keping logam mulia, satu stel emas dan seperangkat alat salat," jelas Mismaya seperti dikutip dari Kompas.com.
Baca Juga: Cetak Rekor! Kapitalisasi Pasar Uang Kripto Capai US$2 Triliun, Lebih dari Separuh Milik Bitcoin
Acara lamaran sekaligus resepsi itu digelar di Makassar dan hanya dihadiri oleh keluarga dekat dan sahabat.
Tenri diketahui pernah mencalonkan diri menjadi anggota legislatif Provinsi Sulawesi Selatan periode 2019-2014 tetapi gagal karena perolehan suara yang minim.
"Tahu suara tak cukup, saya terbang ke Jakarta," lanjutnya. Di ibu kota, Tenri diajak seorang kawan untuk menggeluti bisnis crypto currency, atau mata uang digital.
Baca Juga: Perempuan Ini Nyanyi Di Pernikahan Mantan, Mempelai Wanita Tersenyum Lebar
Bertemu dengan Raja, Tenri yang mengenalnya selama 1 tahun 5 bulan itu akhirnya diamar.
"Kami tak pacaran, dilamar," lanjutnya. Sebagai mahar dalam mas kawinnya, Tenri meminta dilamar menggunakan bitcoin karena harga yang selalu naik.
Baru-baru ini harga bitcoin menjulang tinggi menembus angka Rp 900 juta per keping. Harga tersebut merupakan rekor baru yang selama ini tercapai.
Baca Juga: Viral Pria Tulungagung Disebut Mirip Pemain Drakor True Beauty Han Seo Jun
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.