PALEMBANG, KOMPAS.TV - Seorang tersangka perampok Mini Market bersenjata tajam, yang membawa kabur uang tunai, dilumpuhkan Polisi dari Unit Pidana Umum Polrestabes Palembang.
Tersangka dilumpuhkan dengan tembakan karena melakukan perlawanan saat proses penangkapan.
Kemera pengawas disalah satu Mini Market di Sukarami Palembang, yang merekam seorang pelaku melakukan perampokan.
Pelaku masuk dalam Mini Market, setelah mini market tutup. Pelaku mengeluarkan senjata tajam yang disimpannya di balik pakaian lalu mengancam kasir yang sedang menghitung uang.
Takut dengan ancaman pelaku, kasir kemudian memberikan uang RP 12 juta rupiah pada pelaku.
Dari rekaman CCTV itu, Polisi mendapatkan identitas pelaku dan menangkapnya.
Belakangan tersangka diketahui bernama Haris Munandar, saat penangkapan Polisi dari Unit Pidanan Umum Polrestabes Palembang, melumpuhkannya dengan tembakan karena tersangka melawan.
Dari tersangka polisi menyita, senjata tajam yang digunakannya saat melakukan perampokan.
#MiniMarket #Pidum #PolrestabesPalembang
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.