PEKALONGAN, KOMPAS.TV - Seperti di Masjid Al Karomah yang berada di jalur pantura Pekalongan ini. Sekitar 300an warga masih bertahan disini karena rumahnya masih terendam air.
Puluhan diantara mereka terutama anak-anak balita mulai terserang penyakit. Seperti demam masuk angin dan sebagainya. Mereka langsung memeriksakan diri saat petugas datang.
Meski sebagian lokasi di Kota Pekalongan banjir sudah berkurang namun di wilayah bagian utara seperti Pasirkratonkramat, Pabean, Panjang Wetan dan lain-lainya masih terendam cukup tinggi. Bahkan ada yang terendam hingga satu meter. Sampai pagi tadi bahkan upaya evakuasi warga terutama yang sakit dan tua terus dilakukan oleh warga.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.