Kompas TV regional politik

Di Sumsel, 30 Mantan Anggota FPI Bergabung ke GP Ansor

Kompas.tv - 26 Januari 2021, 23:08 WIB
di-sumsel-30-mantan-anggota-fpi-bergabung-ke-gp-ansor
Ilustrasi bergabung menjadi satu (Sumber: Kompasiana.com)
Penulis : Deni Muliya

PALEMBANG, KOMPAS.TV - Sebanyak 30 orang mantan anggota Front Pembela Islam (FPI) bergabung ke Gerakan Pemuda (GP) Ansor.

Hal itu terjadi di tingkat wilayah GP Ansor Sumatera Selatan (Sumsel).

Baca Juga: Kematian 6 Laskar FPI Dibawa ke Pengadilan Internasional, Ini Kata Komnas HAM

Pengurus Wilayah GP Ansor Sumsel telah mencatat puluhan mantan anggota FPI yang masuk ke organisasi mereka. 

Sebagaimana diketahui, FPI telah resmi dibubarkan oleh pemerintah pada 30 Desember 2020.

Ketua Pengurus Wilayah GP Ansor Sumsel, Ahmad Zarkasih mengatakan, siapa pun yang ingin bergabung ke GP Ansor termasuk para mantan anggota FPI diterima. 

Sebab, tidak ada perbedaan antara FPI dan GP Ansor soal pemahaman agama Islam. 

"Instruksi dari pusat siapapun yang mau bergabung dengan GP Ansor selagi ikut paham kita tentang kebangsaan, dan kenegaraan maka kami akan terima," kata Ahmad Zarkasih, saat pembagian masker di Palembang, Selasa (26/1/2021), seperti dilansir Kompas.com

Zarkasih menjelaskan, GP Ansor merupakan organisasi yang berpegang kepada Pancasila, Bhineka Tunggal Ika dan Undang-undang (UU) 45.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x