Kompas TV regional berita daerah

Seminar Bela Negara Tumbuhkan Cinta Tanah Air

Kompas.tv - 24 November 2020, 13:01 WIB

TEGAL, KOMPAS.TV - Dalam kegiatan seminar aksi bela negara yang digelar oleh ikatan alumni SMA Negeri 1 Kota tegal,  sekretaris jenderal Wantannas, menyampaikan bahwa bela negara perlu ditanamkan kepada seluruh kalangan masyarakat. Karena, bela negara bisa dilakukan terhadap seluruh aspek.

 

Kesadaran bela negara perlu ditanamkan dalam setiap aktivitas sehari hari masyarakat. Bela negara dalam konteks kekinian menyangkut seluruh aspek kehidupan berbangsa dan bernegara, dari masalah ideologi, politik, ekonomi, sosial dan budaya.

 

Sejauh ini bela negara hanya dianggap berkaitan dengan masalah pertahanan. Dikarenakan, pada awalnya memang diarahkan kepada kemungkinan lepasnya daerah karena ancaman separatis maupun ancaman lainnya.


Selain kegiatan seminar, ikatan alumni SMA Negeri 1 Kota tegal melakukan bakti sosial dengan membagikan sembako sebagai jaring pengaman sosial pandemi Covid-19. 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x