Kompas TV regional berita daerah

Satuan Tugas Jogo Santri, Protokol Kesehatan di Pondok Pesantren Diperketat!

Kompas.tv - 1 November 2020, 19:25 WIB
Penulis : Dea Davina

SOLO, KOMPAS.TV - Pondok Pesantren Al-Muayyad Mangkuyudan Solo, Jawa Tengah memiliki protokol ketat dalam kehidupan di Pondok.

Tak sembarang tamu bisa masuk dan berinteraksi di dalam Pondok.

Baca Juga: Ini Cara Hidup Sehat ala Pondok Pesantren Saat Pandemi Covid-19

Bahkan, orangtua santri tidak bisa datang kapan saja dan bertemu anaknya. Ada prosedur yang harus diikuti.

Para santri belajar bergantian di pendopo, dibimbing satu orang guru dengan protokol kesehatan ketat.

Sementara satu kelas belajar, santri lain wajib berada di kamar masing-masing.

Di dalam Pondok Pesantren sudah disiapkan dua ruang isolasi, masing-masing untuk santriwan dan santriwati.

Ruangan ini dilengkapi peralatan medis dan obat-obatan untuk pertolongan pertama.

Dengan memaksimalkan satuan tugas jogo santri untuk menjaga Pondok Pesantren dari penyebaran covid-19, diharapkan tidak ada klaster baru.

Selain itu, para satgas juga waspada dan terus mengingatkan santri untuk mematuhi 3M yaitu menggunakan masker, menjaga jarak dan mencuci tangan dengan sabun serta cairan antiseptik.

 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x