Kompas TV regional berita daerah

Ini Kata Cawalkot Solo Gibran dan Bagyo Soal Pilkada saat Pandemi Corona

Kompas.tv - 30 Oktober 2020, 23:02 WIB
Penulis : Christandi Dimas

SOLO, KOMPAS.TV - Meski sedang berebut kursi pemimpin, dua Calon Wali Kota Solo punya pandangan senada terkait pilkada di tengah pandemi corona.

Calon wali kota nomor urut satu Gibran Rakabuming menilai pemungutan suara bukan yang utama, melainkan kesehatan warga.

Sementara calon wali kota nomor urut dua Bagyo Wahono mengatakan kesehatan itu nomor satu, namun pilkada juga tidak boleh diabaikan.

Gibran berkali-kali meminta relawan dan pendukungnya untuk senantiasa mematuhi protokol kesehatan. Jangan sampai Pilkada Solo pada Desember 2020 nanti menjadi klaster baru corona.

Sedangkan Bagyo, rival Gibran di Pilkada Solo sependapat dengan kesehatan adalah nomor satu. Tetapi, dalam hal ini pilkada juga tidak boleh diabaikan.

Selama ini di beberapa daerah marak kampanye paslon pilkada yang melanggar protokol kesehatan, mulai dari tidak mengenakan masker hingga mengumpulkan massa.

Jika hal ini dibiarkan, bukan tidak mungkin pilkada akan menyumbang angka kenaikan pasien corona.

Jangan lewatkan streaming Kompas TV live 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live agar kamu semua tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia. Subscribe juga channel YouTube Kompas TV dan aktifkan lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru langsung.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x