BANDUNG. KOMPAS. TV - Kedutaan besar Denmark untuk Indonesia tertarik untuk kerja sama mengolah air limbah di daerah sungai citarum, untuk dikembangkan menjadi air bersih, krisi air bersih sendiri telah terjadi di negara denmark pada tahun 1960 dan bisa di selesaikan.
Dalam tinjauan di kawasan instalasi pengolahan limbah ipal terpadu di cisirung kabupaten bandung. Kepala perdagangan di kedutaan besar denmark untuk Indonesia, jacob kahl jepsen tertarik untuk melakukan kerja sama dengan indonesia disektor pengolahan air.
Kedutaan denmark mencoba memberikan solusi berbeda, untuk penanganan air limbah industri dan lainnya, yang sejauh ini menjadi isu yang besar/serta rumit untuk dipecahkan di indonesia khusunya di aliran sungai citarum.
Menurut jacob permasalah air telah terjadi di negaranya pada tahun 1960, dan hal ini bisa diatasi. Pihaknya menawarkan solusi untuk indonesian tentang pengolahan air, agar pengolahan air limbah bisa dilakukan juga di indonesia sehingga bisa terjalin kerja sama.
Menurut komandan sektor tujuh citarum harum kolonel kav purwadi, rencananya negara denmark ingin berinvestasi dalam hal pengolahan air limbah dan memperbaiki ekosistem di wilayah aliran sungai citarum.
Dengan adanya penawaran dari negara denmark ini diharapkan bisa menjadi salah satu solusi dalam penanganan limbah di kawasan aliran sungai citarum. Yang saat ini masih dalam kondisi teecemar dari berbagai limbah industri maupun rumah tangga.
Untuk lebih tahu berita terup date seputarJawa Barat, bisa klink link di bawah .
IG :https://www.instagram.com/kompastvjabar/
Youtube :https://www.youtube.com/c/kompastvjawabarat/
Twitter :https://www.twitter.com/kompastv_jabar/
Facebook :https://www.Facebook.com/kompastvjabar/
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.