CIMAHI, KOMPAS.TV - Hujan deras yang mengguyur Kota Cimahi, Jawa Barat, menyebabkan arus banjir yang cukup kuat.
Akibatnya, sebuah sepeda motor terseret hingga tertahan di kolong mobil.
Inilah detik-detik pengendara motor terseret hingga tertahan di kolong kendaraan Angkutan Kota.
Warga yang berada di lokasi pun langsung membantu pengendara.
Tak ada korban jiwa, namun arus deras banjir sempat menghambat laju kendaraan dari arah parongpong menuju cimahi maupun sebaliknya.
Selain itu, Puluhan korban bencana banjir bandang, di Cicurug Sukabumi, mengungsi di dalam fasilitas umum, sementara ratusan lainnya memilih mengungsi di rumah kerabat dan sanak saudara.
Sebanyak 35 warga yang sudah terdata oleh bpbd mengungsi di dalam masjid dan Kantor Kepala Desa, hingga proses pembersihan rumah miliknya selesai.
Pihak BPBD juga sudah menyediakan tenda pengungsian, namun ratusan warga lainnya lebih memilih mengungsi di rumah sanak saudaranya.
TNI mengerahkan alat berat ekskavator, ke lokasi terparah akibat banjir bandang, di Cicurug Kabupaten Sukabumi, hari Selasa.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.