Kompas TV regional berita daerah

Setelah Dilarang, Penjualan Masker Scuba Menurun Drastis

Kompas.tv - 22 September 2020, 15:59 WIB
Penulis : KompasTV Jember

BLITAR, KOMPAS.TV - Adanya imbauan untuk tidak menggunakan masker scuba membuat omset penjualan pedagang masker turun drastis. Untuk menghindari kerugian, karena persediaan masih banyak, pedagang terpaksa menurunkan harga masker scuba.

Deretan penjual masker scuba di jalan Merdeka Kota Blitar kini kondisinya sepi pembeli. Para pedagang hanya sibuk menata dagangannya sambil berharap masih ada pembeli yang mampir.

Baca Juga: Larangan Penggunaan Masker Scuba dan Buff di KRL, Ini Penjelasannya

Sepinya penjualan dirasakan setelah pemerintah memberikan himbauan agar warga tidak menggunakan masker scuba, karena terlalu tipis dan kurang efektif menangkal virus.

Omzet penjualan pedagang kini turun hingga 50 persen. Jika hari biasa, bisa menjual 300 lembar masker scuba, kini 100 lembar masker scuba sulit terjual.

Baca Juga: Masker Scuba dan Buff Dinilai Tidak Efektif Cegah Penularan Corona, Ini Penjelasan Ahli

Pedagang masker scuba, Bagus Aji mengaku untuk menghindari kerugian, karena persediaannya masih banyak, maka ia dan teman-teman pedagang masker scuba lainnya terpaksa menurunkan harga masker scuba menjadi 2 ribu rupiah per lembar.

 

#MaskerScuba #PedagangMasker #AyuBermasker




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x