Kompas TV regional berita daerah

Bisnis Kuliner Di Klaten Mulai Menggeliat

Kompas.tv - 24 Agustus 2020, 17:23 WIB
Penulis : KompasTV Jateng

KLATEN, KOMPAS.TV - Inilah suasana kampung kuliner yang baru dibuka beberapa waktu yang lalu. Tempat kuliner ini berada di Jalan Kopral Sayom, Klaten Utara, Jawa Tengah. Bila anda akan masuk ke kampung kuliner, anda terlebih dahulu harus menjalani cek suhu badan.

Kampung kuliner ini terdapat 37 stand yang menyediakan menu berbeda untuk memanjakan lidah pengunjung. Jenis masakannya juga beragam mulai masakan Indonesia, Jepang hingga masakan Korea tersedia disini.

Pihak pengelola kampung kuliner ini mengaku berani membuka usahanya ditengah pandemi, karena berbagai pertimbangan. Alasan utamanya adalah pandemi tidak harus ditakuti asalkan mematuhi protokol kesehatan. Apabila pengunjung sudah banyak, para penjaga yang ada di tempat parkir membatasinya dan tidak membiarkan semuanya masuk secara bersamaan.

Sayangnya, beberapa pengunjung mengaku kurang bisa menikmati suasana makan di tempat ini, karena pengunjungnya cukup banyak.

Sampai saat ini jumlah pasien positif Covid-19 di Kabupaten Klaten sebanyak 192 orang, 143 dinyatakan sembuh, 41 masih dirawat di rumah sakit dan 8 orang meninggal dunia.

#KampungKuliner #ProtokolKesehatan #Masakan

 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x