Kompas TV regional berita daerah

Gara-gara Istri Selingkuh, Paman Duel Berdarah Dengan Ponakan

Kompas.tv - 22 Agustus 2020, 15:51 WIB
Penulis : KompasTV Jember

PROBOLINGGO, KOMPAS.TV – Seorang paman dan ponakan di Kabupaten Probolinggo Jawa Timur terlibat duel berdarah di kebun kopi pada Kamis (20/08).

Akibatnya 2 korban sama-sama terkapar dan harus dilarikan ke rumah sakit. Duel berdarah dipicu oleh ulah sang ponakan, yang  diduga menyelingkuhi istri pamannya.

Warga Desa Ranuagung, Kecamatan Tiris, Kabupaten Probolinggo digegerkan dengan terjadinya duel berdarah di sebuah kebun kopi desa setempat.

Baca Juga: Istri Selingkuh, 2 Petani di Lumajang Duel Berdarah

Dalam video amatir yang direkam warga, dua pria sama-sama terkapar dengan luka bacok di tangan, wajah dan pinggang. Warga sekitar lalu menggotong keduanya untuk dibawa ke rumah sakit.

Dua pria, yang terlibat carok kerabat, yakni paman dan keponakan. Sang paman bernama Suman, warga Tlogosari, Kecamatan Tiris dan sang ponakan adalah Toli, warga Desa Jambesari, Kabupaten Jember.

Suman mengalami luka bacok di lengan kanan, kiri dan kepala. Sedangkan Toli mengalami luka bacok di kepala, tangan dan dua jari putus. Mereka dirawat di rumah sakit Graha Sehat Kraksaan, karena lukanya parah.

Baca Juga: Duel 2 Orang Saudara Berujung Maut

Pelaku Toli mengaku duel dengan pamannya, karena pamannya marah kepada dirinya, yang telah menyelingkuhi istri pamannya. Namun Toli mengaku belum pernah berhubungan layaknya suami istri dengan istri pamannya. Perselingkuhan tersebut pun akhirnya diketahui sang paman hingga berujung duel.

Kapolsek Tiris, Iptu Agus Supriyanto mengaku telah melakukan olah tempat kejadian perkara, memeriksa sejumlah, dan menyita barang bukti, berupa 2 buah celurit milik kedua pelaku.

Polisi masih mendalami motif pasti duel antar kerabat keluarga ini. Polisi masih menemukan kendala mengungkap kasus ini, karena kondisi salah satu pelaku, yakni Suman masih kritis.

 

#DuelBerdarah #PamanPonakanDuel #IstriSelingkuh




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x