Kompas TV regional berita daerah

Tungku Dibiarkan Menyala, Gudang Es Pelabuhan Ikan Terbakar

Kompas.tv - 13 Agustus 2020, 12:21 WIB
Penulis : KompasTV Jember

JEMBER, KOMPAS.TV - Sebuah gudang penyimpanan es tempat pelelangan ikan di Kabupaten Jember Jawa Timur terbakar. Api diduga berasal dari tungku masak milik warga, yang ditinggalkan menyala.

Kobaran api dengan cepat membakar gudang penyimpanan es di tempat pelelangan ikan Kecamatan Puger Kabupaten Jember pada Selasa (11/08).

Selain membakar bangunan gudang milik pelabuhan ikan, api juga membakar rumah semi permanen, yang berada disampingnya.

Warga di sekitar lokasi, yang saat itu sedang pulang melaut, langsung panik dan berusaha memadamkan api dengan peralatan seadanya. Tak lama berselang, satu unit mobil pemadam kebakaran datang ke lokasi dan memadamkan api.

Petugas pemadam kebakaran, Syamsullah Adi mengatakan api diduga berasal dari tungku masak di rumah warga, yang berada di samping gudang. Bara api dalam tungku diduga dibiarkan menyala oleh pemiliknya.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun kerugian diperkirakan mencapai puluhan juta rupiah.

#Kebakaran #GudangEs #PelabuhanIkan #TungkuDapur

 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x