YOGYAKARTA, KOMPAS.TV - Banyak cara agar proses belajar mengajar bisa terus dilakukan di masa pandemi Covid-19. Seperti di Kulon Progo, Yogyakarta, ada sebuah sekolah yang menggunakan handi talkie untuk perangkat radio panggil komunikasi.
Mengajar melalui perangkat radio panggil, kini rutin dilakukan oleh para guru di Sekolah Dasar Negeri Dua Konoman, di Kulon Progo, Yogyakarta. Cara mengajar jarak jauh seperti ini, menjadi solusi di masa pandemi Covid-19.
Mahalnya kuota internet, ditambah susahnya sinyal seluler di pedesaan, menjadi pertimbangan pihak sekolah tidak lagi menggunakan cara belajar daring umum yang digunakan oleh sekolah lain saat ini. Belajar melalui perangkat radio panggil, ternyata juga dianggap lebih mudah oleh para siswa. Pasalnya, dengan radio panggil, mereka bisa lebih leluasa berkomunikasi dengan guru yang berada di sekolah.
Tak hanya para siswa yang merasa cocok dengan cara belajar jarak jauh menggunakan radio panggil, pihak orangtua siswa pun merasa terbantu dengan cara belajar ini. Selain murah, mereka pun tak lagi kebingungan saat mendampingi anak belajar.
Demi lancarnya proses belajar mengajar jarak jauh dengan radio panggil ini, bantuan pun datang dari para relawan yang berasal dari komunitas radio lokal setempat. Selain melakukan pendampingan dalam penggunaan radio panggil, para relawan juga tak sungkan meminjamkan perangkat pada guru dan siswa yang membutuhkan.
#Yogyakarta #RadioKomunikasi #Covid19
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.