Kompas TV olahraga sepak bola

Barcelona Bersiap Hadapi Inter Milan di Semifinal Liga Champions Eropa Tanpa Lewandowski

Kompas.tv - 30 April 2025, 14:33 WIB
Penulis : Shinta Milenia

KOMPAS.TV - Jelang duel leg pertama semifinal Liga Champions Eropa melawan Inter Milan, Barcelona tengah dalam performa impresif.

Menang dramatis 3–2 di final Copa del Rey atas sang musuh bebuyutan Real Madrid membuat Hansi Flick berpeluang meraih treble winner di musim pertamanya melatih Laskar Katalonia.

Tak hanya Liga Champions Eropa, El Barca juga tengah memimpin klasemen La Liga Spanyol.

Fokus Barca kini tertuju pada upaya meraih gelar keenam Liga Champions Eropa.

Sayang, Barcelona tak akan diperkuat sang bomber veteran, Robert Lewandowski, yang sedang berada di meja perawatan.

Di sisi sang calon lawan, Inter Milan mengalami nasib tragis. Dari yang semula berpeluang meraih treble winner, Serdadu Biru-Hitam kini terancam tanpa gelar.

Di Serie A, kekalahan dari AS Roma membuat Inter dikudeta Napoli. Kondisi Inter kian mengenaskan setelah takluk dari sang seteru sekota, AC Milan, di semifinal Coppa Italia.

Sementara di Liga Champions Eropa, La Beneamata harus berjumpa tim kuat Barcelona. Namun, ungkapan “bola itu bundar” masih relevan hingga saat ini.

Bukan tidak mungkin Inter mampu membuat malu Barcelona di hadapan publik Estadio Olímpic Lluís Companys.

Baca Juga: Barcelona vs Inter Milan 1 Mei 2025: Prediksi Skor, Susunan Pemain, dan Rekor H2H

#barcelona #intermilan #ligachampions

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


KOMPASTV SHORTS


Lihat Semua

BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x