Kompas TV olahraga sepak bola

Persija Jakarta Tidak Menang dalam Tiga Laga, Coach Carlos Pena Tidak Khawatir Nasib Musim Depan

Kompas.tv - 13 April 2025, 14:17 WIB
persija-jakarta-tidak-menang-dalam-tiga-laga-coach-carlos-pena-tidak-khawatir-nasib-musim-depan
Carlos Pena saat menjawab pertanyaan awak media usai laga melawan Persebaya di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (12/4). Skor berakhir imbang 1-1. (Sumber: Kompas.tv/Rizky Ade Saputro)
Penulis : Rizky Ade Saputro | Editor : Iman Firdaus

JAKARTA, KOMPAS.TV - Persija Jakarta hanya mampu meraup satu poin dari tiga laga beruntun. Saat menjamu Arema FC (9/3) kalah dengan skor 1-3. Kemudian laga tandang melawan Madura United (6/4) juga harus tunduk dengan skor 1-0.

Dan  yang terbaru saat melakoni laga kandang tak mampu untuk meraih hasil penuh kala berjumpa Persibaya dengan skor imbang 1-1, Sabtu (12/4/2025) di Gelora Bung Karno.

Pada manajemen Persija Jakarta menargetkan tim berada di empat besar pada awal musim 2024/2025. Jika pelatih Carlos Pena bagus,  maka akan ada opsi  perpanjangan kontrak untuk musim berikutnya.

Namun, sang pelatih Persija itu  mengatakan tidak khawatir atas karir bersama Persija Jakarta yang akan habis kontraknya akhir musim.

"Saya tidak khawatir mengenai masa depannya bersama Persija Jakarta. Untuk sekarang fokus dalam sisa laga musim ini. Kami fokus laga berikut terlebih dahulu," kata Carlos Pena usai laga, Sabtu (12/4).

Baca Juga: Usai Laga dengan Persija, Paul Munster Bertekad Bangkit Melawan Madura United

Ia menilai tiga pertandingan tanpa menang bukan hal bagus. Ia menyebut persaingan klasemen sangat ketat dan bertekad meraih kemenangan sisa laga musim ini.

"Tiga laga belum menang bukan hal yang bagus. Saat ini tim berada di peringkat ke-5 tentunya akan sengit untuk bertarung bertahan di empat besar klasemen. Setiap laga sangat penting. Kami akan kembali di jalur empat besar dan menangkan sisa laga." Pungkasnya.

Baca Juga: Carlos Pena Frustasi dan Kecewa Hasil Imbang Lawan Persebaya, tapi Apresiasi Kerja Keras Pemain

Hingga pekan ke-28, Persija Jakarta hanya mampu memetik 7 poin dari 9 laga terakhir Persija Jakarta dI Liga 1 2024/2025. Saat ini Persija bertengger di peringkat ke 5 klasemen sementara dengan meraih 44 poin dibawah Malut United di peringkat ke 4.


 

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE



KOMPASTV SHORTS


Lihat Semua

BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x