Kompas TV olahraga sepak bola

Carlos Pena Frustasi dan Kecewa Hasil Imbang Lawan Persebaya, tapi Apresiasi Kerja Keras Pemain

Kompas.tv - 13 April 2025, 05:50 WIB
carlos-pena-frustasi-dan-kecewa-hasil-imbang-lawan-persebaya-tapi-apresiasi-kerja-keras-pemain
Malik Risaldi mencoba merebut bola dari Hanif Sjahbandi dalam laga Persija vs Persebaya di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (12/4). (Sumber: Kompas.tv/Rizky Ade Saputro)
Penulis : Rizky Ade Saputro | Editor : Deni Muliya

JAKARTA, KOMPAS.TV -  Persija Jakarta harus menerima kenyataan hanya mendapat satu poin bermain di kandang usai menjamu Persebaya Surabaya dengan skor 1-1 di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (12/4) malam.

Gol tim besutan Carlos Pena dicetak oleh Rayhan Hannan usai memanfaatkan kesalahan Ernando Ari pada menit ke-62'.

Sedangkan gol Persebaya Surabaya dicetak oleh Flavio Silva melalui setup serangan apik pada menit 65'. Hingga akhir laga skor tetap bertahan imbang.

Pelatih Persija Jakarta, Carlos Pena merasa frustasi dan kecewa atas hasil ini. Kendati demikian Ia juga apresiasi kerja keras para pemainnya.

"Saya frustasi dan sedih melihat hasil pertandingan. Pemain bermain bagus dan berusaha memberikan kemenangan tiga poin. Ada beberapa peluang yang tercipta namun hasil tetap imbang," kata Pena usai laga, Sabtu (12/4).

Baca Juga: Sekitar 4.000 Bonek Penuhi Area GBK Jakarta, Saksikan Laga Persija Vs Persebaya

Seperti diketahui, jumlah suporter yang hadir dalam laga Persija vs Persebaya mencapai 39.395 orang.

Pena juga mengucap terimakasih kepada suporter yang hadir dan memberi dukungan.

"Saya terimakasih kepada Jakmania sudah memberi dukungan dan memberikan atmosfer luar biasa malam ini," sambungnya.

Senada dengan pelatih, Rayhan Hannan, pemain Persija juga mengucap terimakasih kepada suporter. Ia bertekad bangkit dan menangkan enam laga tersisa.

"Kami mengucap terima kasih dan memberi atmosfer luar biasa, tetapi hasil belum baik untuk Jakmania dan kita semua. Kami harus bekerja keras kembali besok karena masih ada enam laga tersisa untuk musim ini," papar Rayhan Hannan.

Baca Juga: Menilik Kekuatan Timnas U17 Korea Utara, Lawan Tangguh Indonesia di 8 Besar Piala Asia

Di kubu lawan, pelatih kepala Paul Munster menilai, kedua tim bermain bagus. Ia menyayangkan beberapa peluang menit akhir belum dapat hasil terbaik.

"Kedua tim bermain bagus. Akhir babak Persebaya memiliki peluang emas namun gagal. Hasil akhir tetap imbang. Untuk sekarang kita fokus pertandingan berikut," ucap pelatih asal Irlandia Utara usai laga, Sabtu (12/4).

Baca Juga: Arsenal vs Brentford 12 April 2025: Prediksi Skor, Susunan Pemain, dan LInk Live Streaming

Toni Firmansyah beryukur mendapat satu poin di Jakarta. Ia menyebut hasil itu berkat kerja keras semua pemain.

"Semua pemain bekeja keras. Patut kita syukuri hasil imbang mendapat satu poin di Jakarta. Kami akan fokus laga berikutnya," pungkasnya.

Dengan hasil ini maka Persija tetap berada di peringkat 5 klasemen dengan meraih 44 poin.

Sedangkan tim tamu Persebaya juga tidak beranjak dari posisi 3 klasemen dan memperkecil jarak dari Dewa United hanya selisih 1 poin.

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE



KOMPASTV SHORTS


Lihat Semua

BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x